Tuesday, July 3, 2007

For my Mom

Happy Birthday...

Sosok yang penuh kasih sayang, penyabar, pemotivasi, pekerja keras dan cerdas, ibu yang sangat memperhatikan setiap pertumbuhan anak-anaknya, tiap hari, jam bahkan detik.

aku ingat begitu banyak perhatian yang beliau curahkan untuk perkembangan diriku hingga aku bisa kuliah saat ini. beliau yang mengajariku membaca al-quran,menghitung, mengetahui banyak istilah di dunia ini.

kenangan ku begitu indah bersamanya...sejak kecil aku selalu dimanja olehnya,, ia tidak ingin melihatku menderita, disakiti dan menjadi orang yang biasa saja di masa yang akan datang. "De, mamah ingin kelak ade jadi orang yang sholeh, bahagia dan sukses dunia dan akhirat". mungkin perkataan itu merupakan hal yang biasa terlontar dari lisan tiap ibu kepada anaknya, tapi lain bagiku, karena beliau mengucapkannya dengan penuh ketulusan dan aku percaya itu... karena beliau megucapkannya disertai dengan Doa dalam setiap shalatnya,,disaat kebanyakan manusia sedang tertidur lelap..

beliau yang selalu mengingatkanku tentang visi hidup seorang manusia dalam berkelana didunia. beliau-lah yang menyertai keberhasilanku lolos SPMB kala itu, karena apapun yang terjadi Ia menginginkan anak-anaknya menjadi orang-orang yang kelak menjadi pemimpin negeri ini, ia ingin visinya itu tercapai..karena itu Ia ingin aku menjadi orang yang sangat terdidik dan terpelajar. "berapapun biayanya agar mamah usahakan, kamu tidak usah khawatir".

kini aku berada di bandung dan engkau di tangerang... kecupan-mu ke keningku akan selalu kuingat dalam setiap langkahku dalam meraih kesuksesan pencapaian cita-cita...

Selamat Ulang Tahun Mah, semoga Alloh senantiasa menjaga, merawat, menyayangi dan memberkahi usiamu.

Aku berjanji, mamah akan melihatku merealisasikan kesuksesan itu, menjadi manusia yang bermanfaat dan pemimpin orang-orang bertaqwa. Amin...

4 comments:

daGaMa said...

assalamualaikum...

k' fikar, tulisannya bagus bgt... g nyangka yah, seorang k' fikar (meskipun PeDe baru kenal c) ternyata suka nulis!!! aPa lagi tulisan satu ini, sangat menyentuh!!! T_T (jadi inget sama bunda nun jauh disana...)

ganbatte aja buat k' fikar... keep always menulis sebagai langkah awal bahwa antum akan menjadi seorang pemimpin...

n de last but not least, ucapan terakhir dari PeDe, selamat milad buat bundana k'fikar...

wassalamualaikum...

fikar said...

Makasih yah PeDe

Di dunia ini wanita yang harus kita muliakan dan sayangi adalah ibu kita, karena selain melahirkan,,ibu-lah yang merawat kita, menghendaki agar kita dapat tetap hidup hingga mampu menjaga dan merawat dirinya sendiri,,,karena seorang anak yang masih balita tak akan berkuasa akan dirinya..melainkan adanya bantuan yang membuatnya tumbuh dan berkembang.

"jasa orang tua, amatlah kecil bila diukur hanya dengan sebuah materi,, dan pengorbanannya akanlah sia-sia jika tidak dibalas dengan menghasilkan karya yang dapat membanggakannya.."

Judge Ahmad said...

bener kar, ibu adalah sumber motivasi untuk berkarya/bekerja.

indeed ibu bakal tetap bangga walaupun anaknya gak membalas jasa-jasanya.
tapi gimana juga beliau lebih bangga kalo anaknya berhasil.

so, succeed anyway!!

Anonymous said...

Oi, achei teu blog pelo google tá bem interessante gostei desse post. Quando der dá uma passada pelo meu blog, é sobre camisetas personalizadas, mostra passo a passo como criar uma camiseta personalizada bem maneira. Se você quiser linkar meu blog no seu eu ficaria agradecido, até mais e sucesso.(If you speak English can see the version in English of the Camiseta Personalizada.If he will be possible add my blog in your blogroll I thankful, bye friend).